Kamis, 09 Mei 2013

Daun Kemangi (Kencarum) untuk obat Herbal.




Bagi orang sunda, pastinya sudah tak asing lagi dengan daun kemangi, karena bagi orang sunda yang identik dengan lalapan dan sambal, pasti ada daun kemangi di setiap lalapan yang akan di santapnya. Nah, daun kemangi juga populer di area jawa. Karena daun kemangi cocok sebagai pendamping lalapan dan sambal untuk hidangan. Ternyata, banyak sekali kandungan manfaat yang ada dalam daun kemangi. Daun kemangi dipercaya oleh beberapa peniliti bisa berperan dalam mencegah penyaki kanker pada manusia dan bis digunakan sebagai obat herbal. . 
Selain untuk keperluan kuliner, daun kemangi juga bermanfaat bagi kesehatan. Ia mengandung zat minyak atsiri, protein, kalsium, fosfor, besi, belerang, dan lain-lain. Beberapa macam kegunaannya:

1. Mengobati panu
Segenggam daun kemangi cuci, tumbuk halus. Beri sedikit air kapur sirih. Gosokkan ramuan ini pada kulit yang berpanu. Lakukan ini 2x sehari.

2. Mengobati diare dan muntah
Daun kemangi secukupnya dimakan sebagai lalapan.

3. Mengobati sariawan
50 helai daun kemangi dicuci bersih, kunyah sampai halus selama 2 – 3 menit. Telan. Minum air hangat. Lakukan ini 3x sehari.

4. Menghilangkan bau nafas / bau mulut
Sering-sering makan lalapan daun kemangi, daun kunir, dan daun beluntas.

5. Mengurangi bau keringat
Kemangi secukupnya dimakan sebagai lalapan santap malam selama 1 minggu.

Selasa, 07 Mei 2013

Manfaat Belimbing untuk obat Herbal



Bagian dari tanaman dan contohnya; yang biasanya digunakan sebagai obat adalah sebagai berikut:
  • Akar            : Ginseng, pasak bumi
  • Rimpang     : Jahe, kencur, kunyit, lengkuas
  • Batang        : brotowali
  • Daun          : sirih, daun dewa, daun jambu, katuk
  • Buah           : Belimbing wuluh, rambutan, jeruk nipis
  • Kulit buah  : Mahkota dewa
  • Air buah     : Kelapa Hijau
  •  

MANFAAT BELIMBING

Belimbing (Averrhoa pentandra ) memiliki beragam khasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, seperti:

Gondongan
Ambil 10 ranting muda belimbing berikut daunnya dan 4 butir bawang merah. Cuci bersih lalu ditumbuk halus. Balurkan ke tempat yang sakit.
Jerawat
a. Ambil buah belimbing secukupnya, cuci kemudian ditumbuk halus, lalu diremas dengan air garam seperlunya. Gunakan untuk menggosok wajah yang berjerawat. Lakukan 3 kali sehari.

b. Ambil 6 buah belimbing wuluh dan 1/2 sendok teh bubuk belerang, digiling halus lalu diremas dengan 2 sendok makan air jeruk nipis. Gunakan untuk menggosok wajah yang berjerawat. Lakukan 2-3 kali sehari.
Panu
Ambil 10 buah belimbing, dicuci lalu digiling halus, tambahkan kapur sirih sebesar biji asam, diremas sampai rata. Ramuan ini digunakan untuk menggosok kulit yang terserang panu. Lakukan 2 kali sehari.

Sementara untuk pemakaian dalam seperti diminum, dibutuhkan cara khusus.
Batuk
Ambil segenggam bunga belimbing, beberapa butir adas, gula secukupnya dan air 1 cangkir. Semua bahan ditim selama beberapa jam, angkat, lalu dinginkan. Saring, kemudian diminum dua kali, pagi dan malam saat perut kosong.

Atau, ambil 25 kuntum bunga belimbing, 1 jari rimpang temu-giring, 1 jari kulit kayu manis, 1 jari rimpang kencur, 2 butir bawang merah, 1/4 genggam pegagan, 1/4 genggam daun saga, 1/4 genggam daun inggu, 1/4 genggam daun sendok, dicuci dan dipotong-potong seperlunya, direbus dengan 5 gelas air bersih sampai tersisa 2 1/4 gelas. Setelah dingin, air rebusan disaring, tambahkan sedikit madu. Minum sehari 3 kali, masing-masing 3/4 gelas.
Batuk rejan
Ambil 10 buah belimbing, dicuci lalu ditumbuk halus-halus, kemudian diremas dengan 2 sendok makan air garam, lalu disaring. Diminum 2 kali sehari.
Sariawan
a. Ambil segenggam bunga belimbing, gula jawa secukupnya dan 1 cangkir air direbus sampai kental. Setelah dingin disaring, gunakan untuk membersihkan mulut dan mengoles sariawan.

b. Ambil 2/3 genggam bunga belimbing, dicuci lalu direbus dengan 3 gelas air bersih sampai tersisa 2 1/4 gelas. Setelah dingin disaring, lalu diminum sehari 3 kali, masing-masing 3/4 gelas.

c. Ambil 3 buah belimbing, 3 butir bawang merah, 1 buah pala muda, 10 lembar daun seriawan, 3/4 sendok teh adas, 3/4 jari pulosari, dicuci lalu ditumbuk halus, diremas dengan 3 sendok makan minyak kelapa, diperas lalu disaring. Dipakai untuk mengoles luka-luka akibat sariawan, 6-7 kali sehari.


Gusi Berdarah
Konsumsi secara rutin belimbing wuluh yang segar atau bisa juga yang sudah di buat manisan
Darah Tinggi
  • Siapkan 3 buah belimbing wuluh
  • Biji sriganding 25 gram, cuci bersih lalu tumbuk hingga halus
  • Masak 4 gelas air, tambahkan belimbing wuluh dan biji sriganding.
  • Dinginkan, lalu saring ramuan
  • Minum satu gelas sehari

Dari berbagai sumber.

Minggu, 05 Mei 2013

Daftar obat Herbal untuk Tekanan darah tinggi.



Tekanan darah tinggi atau hipertensi berhubungan erat dengan meningkatnya serangan jantung dan stroke. Penyebab tekanan darah tinggi ini antara lain adanya pengerasan dan penyumbatan arteri. Pembuluh darah yang sakit menjadi sempit, sehingga jantung memerlukan tekanan yang lebih besar untuk memompa darah ke pembuluh darah.

Beberapa obat alami yang kandungannya dapat mengurangi bahkan mengobati penyakit darah tinggi ini antara lain:

1. Daun Salam (Syzigium polyanthum)
Khasiat : menurunkan koesterol dan tekanan darah tinggi, menurunkan kadar gula darah tinggi.

2. Rumput Laut (Laminaria japonica)
Khasiat : menormalkan tekanan darah, menurunkan kolesterol tinggi, mencegah aterosklerosis.

3. Ketimun
Khasiat: Kadar mineral potassium yang tinggi berguna untuk mengurangi tekanan darah yang tinggi, serta berguna juga untuk mengurangi batu ginjal

4. Blewah
Khasiat: Sama dengan ketimun yang kaya akan kandungan potassium, baik untuk mengurangi tekanan darah tinggi dan juga baik untuk masalah ginjal/kandung kemih
Beberapa buah/tumbuhan yang mempunya kandungan sama dengan ketimun/blewah: peach atau persik, strawberi, raspberi, daun turnip dan wheat grass.

5. Mengkudu (Morinda citrifolia L.)
Khasiat : menurunkan kolesterol tinggi, menurunkan tekanan darah tinggi, menurunkan kadar gula darah

6. Temu Hitam (Curcuma aeruginosa Roxb.)
Efek : melancarkan sirkulasi dan mencairkan gumpalan darah, menetralkan racun dalam tubuh.

7. Bawang Putih
Khasiat: menurunkan tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi, menghancurkan penggumpalan darah

8. Bawang Bombay
Khasiat: Mempunyai khasiat yang sama dengan bawang putih



---dari berbagai sumber...